Ballaide | Jenis mock up ada berbagai macam dan bisa dikatakan tidak terbatas karena segalanya bisa dibuat secara manual melalui softwaredesain grafis. Bila masih asing mendengarnya, silahkan baca artikel lainnya berjudul Apa itu Mock up dan bila kamu seorang desainer grafis, maka sudah seharusnya memiliki banyak mock-up.
Kali ini mari membahas lebih detail tentang apa saja jenis mockup dan bagaimana contoh mockup yang bisa menjadi inspirasimu sebagai desainer grafis.
Jenis dan Contoh Mock up untuk Desainer Grafis
Jenis-jenis Mockup
Mockup adalah sebuah presentasi karena itu bila mengatakan apa saja jenis-jenisnya maka tergantung seperti apa tipe produk yang ingin dipresentasikan. Ada beberapa Jenis Mock ups yang paling populer antara lain adalah:
Mockup Logo
Mockup Kemasan
Mockup Kaos
Mockup Stationery, dan
Mockup Situs Web dan Mobile Apps
1. MOCK UP LOGO
Logo adalah identitas paling vital bagi sebuah perusahaan atau produk sebagai pembeda dan penanda yang efeknya meningkatkan brand awereness. Mockup ini sangat banyak bentuknya mulai dari yang flat hingga yang realistic dan paling paling populer di antara semua jenis mockup yang ada.
Contoh Mock-up Logo Eksklusif (stamp)
Logo Mock-Up / Exclusive Paper by punedesign | Download pages
Contoh Mockup Logo (Pattern)
Logo Mock-ups Vol.1 by Zeppelin_Graphics | Download pages
Seperti halnya Logo, siapa saja yang memiliki produk yang ingin di pasarkan pasti membutuhkan kemasan sebagai penarik perhatian. Kategori mockup ini cukup unik dan sangat diperlukan bagi desainer grafis yang sedang mengerjakan proyek desain kemasan. Karena presentasi desain kemasan sebaiknya realistic agar klien benar-benar bisa citra kemasannya seperti apa di akhir pengerjaan.
Contoh Mockup Kemasan Kosmetik
Professional Cosmetic Packaging Mock-Ups by Kheathrow | Download pages
Sebelum era digital membumi di masyarakat, pelaku percetakan kaos sangat sering mendapatkan kritikan dari kliennya karena hasil cetakan yang berbeda. Namun, di era digital saat ini, semua itu mulai terminimalisir. desainer baju kaos pun semakin dipermudah memperlihatkan hasil desain kaos yang realistic pada kliennya berkat adanya teknik cara membuat mockup kaos. oleh karena itu pula, Jenis mockup ini adalah salah satu kebutuhan desainer grafis yang harus ada dan siap digunakan.
Contoh Mockup Kaos.
T-Shirt Collection Mockup by bangingjoints | Download pages
Stationery atau peralatan/perlengkapan kantor yang sering disebut alat tulis kantor (ATK) termasuk salah satu mockup populer karena semakin meningkatnya kesadaran banyak perusahaan atau badan usaha yang percaya bahwa brand identity itu perlu ditanamkan mulai dari diri sendiri. Maka tibalah masa desainer grafis mendapatkan ruang berkembang karena skillnya mulai dibutuhkan untuk menanamkan semangat royal pada stationery dengan estetika yang hanya desainer grafis mampu melihatnya.
Contoh Mockup Stationery Tosca
Corporate Branding / Identity Mock-up by vasaki | Download pages
Contoh Mockup Stationery Kartu nama
Stationery | Business Card Mock Up by RetroBox | Download pages
Kartu nama saat ini mulai ramai digunakan kembali karena menjadi media untuk mempromosikan saluran-saluran online yang bisa menghubungkan orang lain kepada pemilik kartu nama.
Tidak seperti dulu yang hanya berisi nomor telephone dan kini sudah tergantikan dengan contact note di hp. Kartu nama sekarang bisa berisi banyak informasi seperti akun sosial media yang semakin mempermudah orang-orang untuk berinteraksi.
Beberapa contoh mockup dan bisa juga di download ada pada artikel lain di situs ini.
Stationery Mock Up - Pen Box by QalebStudio | Download pages
5. MOCKUP SITUS WEB & MOBILE APPS
Bila keempat mockup yang dijelaskan tadi adalah senjata para desainer grafis, Mockup yang satu ini adalah mockup yang menjadi kebutuhan desainer web dan aplikasi. User Interface (UI) desain merupakan salah satu titik tekan yang sangat penting untuk menunjang kinerja web dan aplikasi agar digemari oleh penggunanya. Lalu bagaimana cara klien melihat tampilan itu?, tentu saja dengan mockup situs web & mobile apps, sebab dengan apa yang mereka inginkan bisa tampat secara nyata atau real.
Device Display Mac and iPhone Mock-Up by itscroma | Download pages
Semoga Artikel beberapa Jenis dan Contoh Mockup yang populer untuk desainer grafis ini bermanfaat, Silahkan memberi tambahan pada kolom komentar bila ada yang kurang.
Ikuti wawasan desain lainnya dari ballaide di Google News
Temukan inspirasi dan tutorial tentang keterampilan baru dalam desain grafis serta aset, sumber daya, dan produk digital terbaru yang Anda butuhkan untuk memenangkan Kreatifitas!
Post a Comment